Bulungan FC Juara Turnamen Putra Hadlirin Cup III


Budi Gading (kaos putih) menyerahkan hadiah uang pembinaan kepada Juara Sepak Bola Tarkam Putra Hadlirin Cup. (foto: istimewa)

Semarangsekarang.com (Jepara) – Pertandingan Sepak Bola antar kampung atau “Tarkam” Se – Kabupaten Jepara pada Hadlirin Cup III tahun 2023 yang di selenggarakan di Lapangan Gelora Bumi Mantingan desa Mantingan Kecamatan Tahunan Kabupaten Jepara, Minggu (23/07/2023), Bulungan FC keluar sebagai juaranya.

Pertandingan final yang digelar pukul 16.00 WIB tersebut dihadiri oleh Ketua KONI Jepara H Syamsul Anwar dan Tri Budi Cahyono owner Gading Express yang menjadi sebagai ponsor utama turnamen.

Menurut ketua panitia Edy Suyanto yang berasal dari Rt 04 Rw 01 desa Mantingan. Pada sore ini adalah final antara Laskar Jepara dan Bulungan FC.

Menurut Edy Suyant, ketua panitia turnanen, menyampaikan bahwa pertandingan sepak bola tarkam ini, sempat tertunda karena Covid-19. Pada tahun 2023 ini, baru bisa dilaksanakan kembali, yang pada gelaran Piala Hadlirin III ini, diikuti oleh 17 tim.

Pesertanya antara lain dari desa Tahunan, Senenan , Bulungan, Pekalongan, Bawu, Bate Alit, Krapyak, Semat, Petekeyan, Suwawal Timur, Kedung Mutih dan Tengguli.

Di laga final Hadlirin Cup III  Bulungan FC memenangkan pertandingan saat meladeni Laskar Jepara dengan skor 3-1.

Sebagai juara I Bulungan FC berhak mendapat uang pembinaan Rp 3 juta, tropi dan sertifikat penghargaan yang diserahkan secara langsung oleh Tri Budi Cahyono dari Gading Expres. (boedi-SS)

Berita Terkait

Top