Mal Ciputra Kembali Gelar USG Mamae Gratis


Mall Manager Mal Ciputra Semarang Ani Suyatni secara simbolis memberikan pita kepada dr Siska Liana Sp Rad(K) spesialis Radiologi. (foto: subagyo/SS)

Semarangsekarang.com – Mal Ciputra Semarang kembali menyelenggarakan event ber-tag lineBe Aware, Take Action”. Tahun ini adalah kali ketujuh Mal Ciputra Semarang menyelenggarakan kegiatan memperingati Hari Kanker Payudara Internasional di bulan Oktober,

Sejak tahun 2017 Mal Ciputra Semarang memang concern mengangkat permasalahan ini. Selain seminar kesehatan tentang deteksi dini payudara, juga menyediakan fasilitas pemeriksaan medis dengan USG Mamae.

Kegiatan Breast Cancer Campaign ini mengundang para perempuan, terutama ibu-ibu dan remaja putri untuk terlibat langsung didalamnya.

“Kami ingin mengajak kembali para perempuan untuk lebih perhatian dengan diri sendiri terutama kesehatan dalam seperti payudara. Pemeriksaan USG mamae secara gratis ini bisa didapatkan dengan menukar nota belanja minimal 300K, customer tidak hanya mendapat deteksi pemeriksaan kanker tetapi MCU serta cek keseimbangan badan ideal juga,” kata Mall Manager Mal Ciputra Semarang, Ani Suyatni, di sela-sela pelaksanaan event, Kamis (19/10/2023)

Lebih lanjut Ani mengatakan, talkshow “Pencegahan Dini Kanker Payudara” disampaikan secara langsung oleh tim Dokter Spesial dari Rumah Sakit Columbia Asia Semarang”.

Dalam sesi talkshow, Mal Ciputra juga menghadirkan dua survivor (penderita) kanker dari CISC (Cancer Information and Support Centre) Semarang. Valencia Emmelda Sugianto & Intania Anggraheni memberikan kesaksian cara mereka ‘survive’ menghadapi jenis penyakit mematikan ini.

Para survivor menyatakan bahwa, semangat untuk sembuh dan dukungan dari orang-orang terdekat menjadi salah satu kunci penting dalam mengatasi penyakit ini.

“Sudah kedua kalinya saya mengikuti kegiatan USG mamae yang diselenggarakan oleh Mal Ciputra, tahun lalu dan tahun ini. Syarat mudah dengan menukarkan nota belanja itu sama dengan pemeriksaan ini diberikan cuma cuma,” ucapnya.

dr Siska Liana Sp Rad(K) Spesialis radiologi saat memeriksa pasien di mal Ciputra Semarang. (foto: subagyo/SS)

Tak hanya pemeriksaan USG

Menurutnya, sebenarnya tidak hanya USG mamae tapi Mal Ciputra sendiri sering menggelar kegiatan kesehatan lainnya seperti donor darah di setiap bulannya, walaupun saya hanya salah satu karyawan tenant tapi saya ikut merasakan manfaat menjadi bagian dari Mal Ciputra secara langsung.

Kegiatan CSR ini, menurut Elly Restaurant Manager KFC Mal Ciputra tidak hanya untuk pemeriksaan USG mamae saja, karena Mal Ciputra mengadakan rangkaian pemeriksaan kesehatan gratis ini dalam sebulan ke depan, untuk setiap hari Jumat akan ada medical check up serta konsultasi gratis untuk berbagai macam penyakit.

Penyakit tersebut , di antaranya urologi, penyakit kandungan, rehab medik, gizi, gigi, orthopedi, bedah saraf, jantung serta penyakit dalam, jadwal akan di rilis pada sosial media atau informasi lebih lanjut bisa menghubungi bagian humas Mal Ciputra. (subagyo-SS)

Berita Terkait

Top