Ustaz Fahrur Rozi Kembali Pimpin PDM Kota Semarang

Kepengurusan PDM periode muktamar Muhammadiyah ke 48, sebanyak 13 formatur PDM Kota Semarang berfoto bersama. (foto: istimewa)
Semarangsekarang.com – Musyawarah Daerah (Musyda) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Semarang Periode Muktamar ke-48 digelar pada Minggu 21 Mei 2023 di Aula Lt 8 Gd Kuliah Bersama II Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus).
Dalam Musyda ini selain mengagendakan laporan pertanggungjawaban kepengurusan periode muktamar ke 47 juga pemilihan kepengurusan baru periode muktamar Muhammadiyah ke 48.
Proses pemilihan berlangsung tertib dan lancar serta diwarnai suasana yang menggembirakan oleh para musyawirin dalam memilih 13 nama anggota PDM Kota Semarang dari sebanyak 39 calon yang telah ditetapkan pada musyarawarah pimpinan daerah atau Musypimda sebelumnya.
Ketua Panitia pemilihan Suparno BM, menjelaskan pemilihan dilakukan dengan model e-voting dan diikuti sebanyak 310 peserta dari 324 anggota musyda selaku pemegang hak suara.
Setelah dilakukan rekapitulasi 13 nama terpilih yang kemudian menjadi tim formatur kepengurusan periode muktamar ke 48. Setelah dilakukan musyawarah oleh tim formatur disepakati ketua Drs Fahrur Rozi, MAg dan Sekretaris Suparno BM SAg MSi serta Bendahara Ir Heru Isnawan MM yang akan menahkodai PDM Kota Semarang lima tahun kedepan.
Ketua terpilih Fahrur rozi mengaku akan mengemban amanah sebagai ketua PDM Kota semarang dengan baik. Program-program di kepengurusan lama sebelumnya yang belum berjalan akan diupayakan semaksimal mungkin untuk dijalankan. Sedangkan program yang sudah berjalan akan dibuat semakin baik lagi.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dari para anggota Muhammadiyah kota semarang dan berharap dapat terus Bersama-sama membesarkan Muhammadiyah kota semarang.
Berikut 13 formatur PDM Kota Semarang periode muktamar ke 48
1. Drs H Fahrur Rozi MAg
2. Dr dr H Shofa Chasani Sp PD KGH
3. Drs H Danusiri MAg
4. Drs H Abdullah Muhajir
5. H Suparno BM SAg MSi
6. Dr H Amrudin Mahfud Jumai MM
7. Ir Heru Ismawan MM
8. Dedi Achyadi ST
9. Drs H Nurbini MSi
10. Drs Sukamdo M.Si
11. Dr. H. Bunyamin MPd.
12. Dr H Ahmad Fanani MAg MS
13. H Jumadi SPd MPd
(subagyo-SS)