Bandara Ahmad Yani Perkuat Sinergitas dengan Komunitas Bandara


Foto bersama usai penyerahan secara simbolis bantuan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (foto : ist)

 Semarangsekarang.com (Semarang),- PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani   melakukn      penandatanganan Perjanjian Kerja Sama  dengan stakeholder sekaligus penyerahan simbolis tanggung jawab sosial dan lingkungan. Penandatanganan kesepahaman itu berlangsung di Gedung Administrasi Bandar Udara Jenderal Ahmad Yani Semarang,  Selasa (27/8/2024).

Penandatanganan kesepahaman, itu  tentang On The Job Training (OJT) dengan menggandeng SMK Penerbangan Kartika Aqasa Bhakti Semarang. Penandatanganan perjanjian kerja sama dilakukan oleh General Manager Bandar Udara Jenderal Ahmad Yani Semarang, Fajar Purwawidada, dan Kepala Sekolah SMK Penerbangan Kartika Aqasa Bhakti Semarang, Nia Yusniawati, S.Pd.

Menurut General Manager PT. Angkasa Pura I Bandar Udara Jenderal Ahmad Yani Semarang, Fajar Purwawidada,  kerjasama dengan SMK Penerbangan Kartika Aqasa Bhakti Semarang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan, mewujudkan dan mengembangkan pengetahuan, kemampuan dan keterampilan dalam rangka menghasilkan lulusan SMK Penerbangan Kartika Aqasa Bhakti yang siap pakai dan siap kerja.

“Dengan adanya perjanjian kerja sama ini diharapkan dapat   meningkatkan sinergi antar stakeholder bandara, sehingga program-program yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik,    meliputi   pengembangan pengetahuan dan keterampilan serta kegiatan-kegiatan lainnya,” ujar Fajar.

Pada kesempatan itu, juga dilakukan penyerahan simbolis bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada Dinas Kesehatan Kota Semarang. Yaitu  penyerahan  bantuan kepada Dinas Kesehatan Kota Semarang dalam Program Pelayanan Kesehatan Keliling  Tahun 2024 senilai Rp. 180.000.000,-  

Bantuan  program TJSL ini merupakan program pemberian makanan tambahan dan pendampingan bagi 55 (lima puluh lima) balita dengan permasalahan gizi di 7 (tujuh) Puskesmas. Antara lain, Puskemas  Karangdoro,  Manyaran,  Lebdosari,  Krobokan,  Karangayu,   Genuk Dan Puskesmas Halmahera. Pemberian makanan tambahan dan pendampingan, itu diberikan selama  tiga  bulan,  dari September-Desember 2024. Bantuan ini merupakan bentuk program yang bekerjasama dengan dinas kesehatan kota semarang.

Selain memberikan bantuan kepada Dinas Kesehatan Kota Semarang, juga dilakukan penyerahan secara simbolis bantuan penanaman dan pemeliharaan 6.000   bibit Mangrove di Pantai Mangunharjo kepada Kelompok Tani Mangrove Lestari senilai Rp 30.000.000,-. Program ini dilakukan  sebagai upaya dalam pengelolaan habitat serta dapat menyediakan ekosistem penarik Wildlife di luar bandara demi keselamatan bandara.  Ini  sejalan penerapan konsep Eco Airport dan Green Airport Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang.

“Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan merupakan Program Hibah dari PT Angkasa Pura I   kepada masyarakat, sehingga dapat membantu kondisi sosial di lingkungan menjadi lebih baik.  Di  dalam Program   terdapat sektor – sektor yang menjadi sasaran. Yaitu, bencana alam, pendidikan dan pelatihan, sarana dan prasarana umum, sarana ibadah, kesehatan, peletarian alam dan yang terakhir adalah bantuan sosial pengentasan kemiskinan. “Ujar Fajar. (wahid/ss)

Berita Terkait

Top